Minggu, 03 November 2019

Binatang Darat dalam Alkitab


  • Ular
Ular beludak pasir

Ular empat kata Ibrani dan dua kata Yunani diterjemahkan "ular". Di seluruh Palestina ditemukan berbagai janis ular. Sebagian besar tidak berbahaya. Tetapi semua ular yang disebutkan dalam Alkitab mengacu pada ular-ular berbisa. Kemungkinan besar jenis "ular berbisa" yang disebutkan dalam Bilangan 21 ialah ular beludak Karpet atau ular beludak Sisik Gergaji, yang kadang-kadang banyak sekali jumlahnya dan terkenal agresif. 
  • Kalajengking

Kalajengking sangat terkenal karena pada ekornya terdapat sengat yang digunakan untuk melumpuhkan atau membunuh korbannya. Di Palestina ada kira-kira dua belas jenis kalajengking, tetapi tidak ada seekorpun yang sengatannya dapat membunuh manusia yang sehat, walaupun sengatannya itu menyakitkan.
  • Rusa dan Kijang
Kijang yang mempunyai sepasang tanduk berbentuk lira

Rusa dan Kijang binatang liar pasti merupakan sebagian besar persediaan daging hewan untuk pangan di daerah pedesaan. Jenis yang paling umum ialah rusa, kijang, dan kambing hutan (Nubian Ibex). Rusa jantan, rusa betina, dan kijang dijadikan lambang kecepatan, keanggunan dan keluwesan oleh para penulis Alkitab (Kidung Agung 2:8-9)
  • Keledai dan Bagal


Keledai dan bagal keduanya jenis hewan beban, untuk mengangkut muatan. Keledai dan bagal kakinya kuat dan mampu membawa beban yang berat; selain itu masih dapat makan di tempat-tempat yang sulit dan gersang, sedangkan kuda tidak. Orang Ibrani - bahkan orang kayanya juga - mengendarai keledai dan bagal. Mesias menyatakan pemerintahan-Nya yang penuh damai sejahtera itu dengan datang kepada umat-Nya sambil mengendarai seekor keledai (Zak 9:9, Mark 11)
  • Kuda

Walaupun orang Ibrani sudah mengenal kuda semasa mereka tinggal di Mesir, lama setelah Daud memerintah sebagai raja barulah orang memelihara kuda di Israel. Sebagai hasil suatu kemenangan, Daud mempertahankan sejumlah kuda untuk 100 kereta perang. Kuda secara ajek digunakan dalam Alkitab sebagai simbol kekuatan perang yang cenderung dijadikan andalan, padahal seharusnya mereka mengandalkan Allah (Yes 31:1). Kuda adalah milik para raja dan bangsawan, tidak pernah menjadi milik rakyat jelata.
  • Domba dan Kambing

Domba dan kambing penting bagi perekonomian bangsa dan juga perekonomian setiap orang sejak zaman dahulu. Kedua jenis hewan ini merupakan hewan utama sebagai kurban persembahan di Bait Allah dan Kemah Suci. 
  • Unta

Unta yang disebut dalam sebagian besar kisah PL ialah yang berpunuk satu, sejenis unta Arab yang yang paling cocok di padang gurun yang panas. Raja Salmaneser III dari Asyur menerima unta-unta itu sebagai upeti.
  • Hewan-Hewan Pemangsa
Beruang Siria

Hewan pemangsa seperti singa, beruang, serigala, rubah, jakal. Di dalam PL singa tersebar luas di Palestina dan di negeri-negeri sekitarnya. Singa dapat menjadi ancaman yang serius bagi manusia dan ternaknya. Menjelang zaman PB, singa sudah jarang ditemukan. Beruang hidup dari buah-buahan, akar-akaran, sarang lebah, sarang semut, telur - bahkan hampir segala sesuatu dimakannya. Kelaparan dapat membuat beruang menerkam seekor anak domba dari antara kawanannya (1 Sam 17:34) Tuhan Yesus menggunakan gambaran yang lazim mengenai "serigala yang buas" untuk menggambarkan nabi-nabi palsu yang menyerang "kawanan" umat-Nya (Mat 7:5).


Sumber: Handbook To The Bible, terbitan Kalam Hidup

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Referensi Buku PENDIDIKAN terbitan Kalam Hidup

1. 52 METODE MENGAJAR - Dr. F. Thomas Edison, M.Si. Mengajar, mendidik, dan melatih bukanlah tugas yang gampang, yang d...